Header ADS

Partai Gerindra Gelar Konsolidasi Pemenangan Pilkada Jawa Tengah 2024


BLORA, POJOKBLORA.ID
- Partai Gerindra menggelar acara konsolidasi pemenangan Pilkada Jawa Tengah 2024 di GOR Mustika Blora, Senin, 18/11/2024.

Dalam acara tersebut, Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono, menyerukan kepada seluruh kader Gerindra untuk mendukung penuh pasangan calon gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin yang berlaga dengan nomor urut 2.

Selain itu, Sudaryono juga mengajak para kader untuk memenangkan pasangan calon bupati Blora, Arief Rohman dan Sri Setyorini yang maju dengan nomor urut 1.

Dirinya, menekankan bahwa waktu yang tersisa menjelang hari pencoblosan sangat singkat. Kampanye hanya tersisa enam hari, ditambah satu hari pada saat pemungutan suara.

Dalam konstelasi pilkada ini, Ia yakin bahwa pasangan Luthfi dan Gus Yasin akan meraih kemenangan di Kabupaten Blora maupun di ranah provinsi Jawa Tengah.

"Saya yakin Pak Lutfi dan Gus Yasin akan menang di Blora dan Jawa Tengah. Begitu juga dengan pasangan Arief Rohman dan Sri Setyorini yang merupakan kader kita di Blora," kata Sudaryono.

Menurut Sudaryono, target kemenangan pasangan Luthfi dan Gus Yasin di Blora diprediksi bisa mencapai angka 57 persen.

Kemudian, ia mengungkapkan optimisme tinggi jelang hari pencoblosan dengan menekankan pentingnya konsolidasi yang solid di antara seluruh partai koalisi yang mendukung.

"Kita tunggu kejutan di hari pencoblosan. Semua partai dan seluruh jaringan kami sudah bergerak dengan jumlah koalisi yang banyak, termasuk dari dukungan DPC, juru kampanye, hingga ketua partai. Ini semua akan memastikan kemenangan kita," ujar Sudaryono.

Pihaknya percaya bahwa di detik-detik terakhir, para pemilih yang sebelumnya ragu akan menentukan pilihannya dan pilihan tersebut akan jatuh pada pasangan Luthfi dan Gus Yasin.(Agung)

Sponsor

إرسال تعليق

Beri masukan dan tanggapan Anda tentang artikel ini secara bijak.

أحدث أقدم